Home / Berita Terbaru / Webinar Software Engineering -“How A Software Changes Our Lives And World”

Webinar Software Engineering -“How A Software Changes Our Lives And World”

LPPM Nusa Mandiri telah menyelenggarakan Webinar Software Engineering dengan tema “How A Software Changes Our Lives And World” pada Minggu, 3 Oktober 2021. Acara yang menghadirkan Dr. Windu Gata, M.Kom (dosen pasca sarjana Universitas Nusa Mandiri) selaku narasumber dan di pandu oleh Daning Nur Sulistyowati, M.Kom (dosen Universitas Nusa Mandiri ) sebagai moderator tersebut diadakan secara daring dengan dihadiri oleh lebih dari 200 peserta. Para peserta tersebut merupakan mahasiswa, dosen, dan dari kalangan umum.

Seminar ini diawali dengan sambutan oleh ketua LPPM Nusa Mandiri, Andi Saryoko, M.Kom yang mengatakan bahwa webinar ini merupakan pengenalan dari pihak kampus kepada mahasiswa-mahasiswa dan dosen-dosen bahwa saat ini kampus Universitas Nusa Mandiri telah membuka laboratorium penelitian atau kelompok karya riset yang dapat dimanfaatkan sebagai diskusi dan membuat penelitian-penelitian yang hasilnya dapat dipublikasikan jurnal ilmiah dan dapat dimanfaatkan oleh masyarakat. Selain itu Andi Saryoko, M.Kom berharap webinar ini dapat menumbuhkan minat meneliti dan keahlian tertentu pada peserta webinar khususnya di bidang software engineering.

Setelah sambutan dari ketua LPPM Nusa Mandiri, acara berikutnya dilanjutkan dengan mendengarkan pemaparan materi dari narasumber. Dalam penjelasannya Dr. Windu Gata, M.Kom mengatakan bahwa kualitas perangkat lunak dapat di prediksi dengan cara : menentukan kualitas dan nilai ekonomi, menganalisis kualitas ekonomi, perkiraan, pengukuran, adanya kecacatan, pencegahan cacat otomatis, rencana pengembangan perangkat lunak, desain perangkat lunak, implementasi perangkat lunak, penghapusan cacat, penghapusan release pretest

Penyampaian materi oleh narasumber dilanjutkan dengan sesi tanya jawab dari setiap peserta webinar hingga acara berakhir.

About LPPM UNM