Home / Berita Terbaru / Edaran Pemberitahuan Pelatihan Penulisan Deskripsi Permohonan Paten Tahun 2024 – Kemdikbudristek

Edaran Pemberitahuan Pelatihan Penulisan Deskripsi Permohonan Paten Tahun 2024 – Kemdikbudristek

 

Kepada Yth, Bapak/Ibu Dosen Universitas Nusa Mandiri

Sehubungan dengan Surat Edaran yang dikeluarkan oleh Kemdikbudristek Nomor 0286/E5/KB.09.00/2024 tentang Pelatihan Penulisan Deskripsi Permohonan Paten Tahun 2024 serta dalam rangka peningkatan fasilitasi kegiatan Kekayaan Intelektual maka Direktorat Riset, Teknologi, dan Pengabdian Kepada Masyarakat, Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset dan Teknologi, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi akan melaksanakan Pelatihan Penulisan Deskripsi Permohonan Paten Tahun 2024.

Sebagaimana disampaikan dalam surat edaran resmi dari Kemdikbudristek, pelatihan tersebut ditujukan kepada para dosen yang memiliki luaran penelitian berpotensi paten dan ingin meningkatkan pemahaman serta pengetahuan tentang penulisan deskripsi permohonan paten.

Bagi Bapak/Ibu dosen yang berminat untuk mengikuti kegiatan pelatihan ini, dapat melakukan pendaftaran melalui akun BIMA masing-masing pada link berikut:https://bima.kemdikbud.go.id/login. Pendaftaran dapat dilakukan sesuai dengan petunjuk yang tersedia pada surat edaran Kemdikbudristek (terlampir).

Kami menghimbau kepada seluruh dosen untuk dapat memanfaatkan kesempatan ini sebaik mungkin guna mengembangkan potensi dan kontribusi riset bagi kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi di Indonesia.

Demikian informasi ini kami sampaikan, kami ucapkan terimakasih.

About User