Jakarta, 24 Juli 2024 – Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) Universitas Nusa Mandiri dengan bangga mengumumkan akan mengadakan kegiatan “Coaching Clinic Penulisan Artikel Ilmiah Pada Jurnal Internasional Bereputasi & Proofreading Artikel ICITRI 2024″. Acara ini akan berlangsung pada tanggal 25 Juli 2024, bertempat di Universitas Nusa Mandiri Kampus Margonda, pukul 09.00 hingga 15.00 WIB.
Acara ini menghadirkan dua narasumber yang sangat berkompeten di bidangnya. Pada sesi coaching clinic penulisan artikel jurnal internasional bereputasi, LPPM Universitas Nusa Mandiri menghadirkan Prof. Dr. Ir. Dewa Gede Hendra Divayana, S.Kom., M.Kom., IPM., ASEAN.Eng., APEC.Eng., seorang Guru Besar dari Universitas Pendidikan Ganesha. Beliau akan membagikan pengetahuan dan pengalamannya dalam penulisan artikel ilmiah yang dapat dipublikasikan di jurnal internasional bereputasi.
Selain itu, sesi proofreading artikel ICITRI 2024 (2024 International Conference On Information Technology Research And Innovation ICITRI) akan disampaikan oleh Dr. Tr. Lindung Parningotan Manik, MTI., dosen Pascasarjana Universitas Nusa Mandiri. Beliau akan memberikan panduan dan teknik proofreading untuk memandu penulis dalam mempersiapkan serta mengupdate artikel para penulis sehingga memenuhi standar kualitas tinggi yang ditetapkan pada konferensi ICITRI 2024.
Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas penulisan artikel ilmiah di kalangan dosen, peneliti, dan mahasiswa. Universitas Nusa Mandiri berkomitmen untuk mendukung pengembangan kemampuan akademik para peserta dengan memberikan bimbingan langsung dari para ahli. Melalui kegiatan ini, diharapkan peserta dapat memahami teknik-teknik penulisan dan proofreading yang efektif, sehingga mampu menghasilkan karya ilmiah yang dapat bersaing di tingkat internasional.
Universitas Nusa Mandiri senantiasa berusaha menjadi pelopor dalam meningkatkan mutu pendidikan dan penelitian di Indonesia. Dengan mengadakan kegiatan ini, Universitas Nusa Mandiri berharap dapat memberikan kontribusi nyata dalam meningkatkan kualitas penulisan artikel ilmiah di kalangan akademisi Indonesia.
Kontak Media:
LPPM Universitas Nusa Mandiri
Email: lppm@nusamandiri.ac.id