Bekasi, 2 November 2024 – Universitas Nusa Mandiri (UNM) dengan bangga melaksanakan kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat melalui pelatihan teknologi informasi untuk guru dan staf RA Al-Muttaqin Bekasi. Kegiatan ini diadakan pada hari Sabtu, 2 November 2024, dan dihadiri oleh 16 peserta yang terdiri dari guru dan staf sekolah.
Acara dimulai pada pukul 09.00 WIB dengan pembukaan dan doa yang dipimpin oleh MC, peserta menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya. Dalam sambutannya, Ibu Sri Wiyanti, S.Pd.i, Kepala Sekolah RA Al-Muttaqin, menyampaikan harapannya agar pelatihan ini dapat meningkatkan kemampuan teknologi informasi di kalangan pendidik.
Ketua Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) UNM, Bapak Ir. Andi Saryoko, S.Kom, M.Kom, IPM, ASEAN.Eng, juga memberikan sambutan dan menekankan pentingnya penguasaan teknologi dalam pendidikan.
Materi pelatihan disampaikan oleh tutor, yang menjelaskan aplikasi canva sebagai alat teknologi informasi yang dapat digunakan dalam proses pembelajaran. Para peserta aktif berpartisipasi dalam sesi ini dan mendapatkan pengalaman praktis yang berharga.
Sebagai penutup, dilakukan penyerahan plakat dan sertifikat dari Universitas Nusa Mandiri kepada mitra, diikuti dengan sesi foto bersama yang menandai kerjasama ini. Acara ditutup dengan harapan bahwa pelatihan ini dapat memberikan dampak positif bagi kualitas pendidikan di RA Al-Muttaqin Bekasi.
Kegiatan ini merupakan wujud komitmen Universitas Nusa Mandiri dalam mendukung pengembangan pendidikan dan teknologi di masyarakat. Dengan pelatihan ini, diharapkan guru dan staf RA Al-Muttaqin dapat lebih efektif dalam memanfaatkan teknologi untuk mendukung proses pembelajaran yang inovatif dan berkualitas.(/ASY)