Melakukan pengabdian kepada masyarakat merupakan salah satu tugas dalam menjalankan tri dharma perguruan tinggi bagi setiap dosen. Begitu juga dengan para dosen dari STMIK Nusa Mandiri yang melakukan pengabdian dengan mengikut sertakan staff agrowisata cibugary sebagai peserta pengabdian masyarakat. Melalui PPPM STMIK Nusa Mandiri, kegiatan yang dilaksanakan selama 2 hari tersebut berlangsung dengan lancar dan sukses.
Dengan tema implementasi sistem informasi untuk meningkatkan promosi wisata yang merupakan bidang teknologi informasi dan komputer, dengan bantuan aplikasi pembuatan website dan media internet mampu meningkatkan promosi. Pelatihan ini diselenggarakan pada tanggal 26-27 Oktober 2019 yang bertempat di kantor pemasaran Cibugary. Pelatihan ini dimulai sejak pukul 08.00 wib s/d 12.00 wib.
Di buka oleh Ibu Eva Rahmawati, M.Kom sebagai Tutor pelatihan menandakan kegiatan ini resmi diselenggarakan. Selama dua hari, para peserta diberikan workshop pelatihan internet. Tujuan dari pelatihan ini bagi peserta didik adalah agar dapat meningkatkan efektifiktas kerja dan efisiensi sumber daya yang ada pada agrowisata cibugary.
Pelatihan ini sangat diapresiasi oleh peserta dimana dilihat dari antusias dan keaktifan peserta dalam bertanya dan mengikuti pelatihan ini. Pada saat pembelajaran pun banyak para peserta yang antusias dalam pengerjaan soal yang diberikan kepada peserta dimana bertujuan untuk mengukur kemampuan para peserta akan materi yang telah diberikan.
Kegiatan berjalan lancar sampai akhir acara dan setiap tatap muka ditutup dengan diskusi dan pertanyaan yang berkaitan dengan isi materi pembelajaran. Harapan kami, semoga kegiatan pengabdian ini dapat secara rutin dilaksanakan dan bermanfaat bagi peserta.