Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer Nusa Mandiri beserta Pusat Penelitian dan Pengabdian Mayarakat (PPPM) menggelar acara Workshop Penilaian Proposal Hibah Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Tahun 2019, dilaksanakan di Kampus Jatiwaringin tanggal 26 Juni 2019.
Kegiatan ini merupakan kelanjutan dari workshop hibah penelitian dan pengabdian masyarakat pada 28 Mei 2019. Workshop ini diadakan untuk memberikan pelatihan dan penilaian penulisan proposal hibah penelitian dan pengabdian masyarakat yang ditulis oleh dosen Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer Nusa Mandiri. Dimana masing-masing dosen membawa proposal hibah penelitian dan pengabdian masyarakat sesuai skema yang akan diajukan untuk dinilai oleh narasumber, yaitu Prof. Dr. Sc. Agr. Ir. Didik Sulistyanto.
Sebelum dilakukan penilaian, Prof. Dr. Sc. Agr. Ir. Didik Sulistyanto memberi pengarahan dan melakukan diskusi dengan peserta tentang bagaimana kriteria proposal hibah yang baik. Dari sekian skema hibah yang tersedia, dosen Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer Nusa Mandiri mengajukan proposal dengan skema Penelitian dosen pemula, Penelitian Dasar, Program Kemitraan Masyarakat dan Program Kemitraan Stimulus untuk dinilai oleh narasumber.
” Senang sekali tadi saya maju untuk dinilai proposalnya dan diberi arahan langsung oleh Profesor, jadi tahu apa saja yang harus diperbaiki” kata Laela Kurniawati salah satu dosen.
Melalui kegiatan Workshop ini diharapkan dosen dapat meningkatkan kualitas & kuantitas proposal hibah penelitian dan pengabdian masyarakatnya sehingga pengajuan dan penerimaan hibah penelitian dan pengabdian masyarakat akan terus meningkat setiap tahunnya.