Home / Berita Terbaru / DOSEN UNIVERSITAS NUSA MANDIRI BEKALI MICROSOFT EXCEL UNTUK PEMBUATAN LAPORAN

DOSEN UNIVERSITAS NUSA MANDIRI BEKALI MICROSOFT EXCEL UNTUK PEMBUATAN LAPORAN

Bogor- 18 September 2021 bersama-sama mengembangkan kemampuan para darah muda warga bogor, dosen-dosen universitas Nusa Mandiri mengadakan pelatihan Microsoft Excel dengan materi pembuatan laporan keuangan. Kegiatan ini merupakan kegiatan pengabdian para dosen dalam melaksanakan Tridarma perguruan tinggi. Bermitrakan para anggota Organinsasi Bogor Mengabdi pengabdian ini dilaksanakan via daring menggunakan zoom meeting.

Pandemi yang menghalangi masyarakat untuk berkumpul melakukan kegiatan ini dijadikan alasan besar mengapa pengabdian ini diadakan secara daring, dengan mengangkat materi laporan keuangan pun menjadi sebuah pilihan dikarenakan melihat masalah keuangan yang dijabarkan oleh Tri Apriansyah sebagai ketua organisasi bogor mengabdi.

Kegaitan ini diadakan pukul 13.00 WIB diawali dengan dokumentasi terlebih dahulu dan materi disampaikan oleh Ibu Siti Ernawati, materi dijelaskan dengan diawali dengan penjelasan penginputan data, pembuatan laporan bulanan dan berakhir dengan pembuatan laporan keuangan. Pada kegiatan ini Muhammad Ryansyah bertindak sebagai ketua, Raden Dimas mendokumentasikan kegiatan, Lestari Yusuf dan Eka Yuni sebagai anggota.

Tri Apriansyah menyampaikan “sepertinya ada perbedaan antara microsoft excel dan spreadsheet dari beberapa fungsinya, alhamdulillah kami berkesempatan berkolaborasi dengan dosen-dosen UNM dalam pelatihan ini”. Harapan Tri akan diakankan pelatihan lain dan bermanfaat lainnya dimasa seperti ini agar nanti setelah pandemi selesai para anggota komunitas Bogor mengabdi akan tetap memiliki kualitas.

Erna mengakhiri pelatihan dengan sesi tanya jawab dan berakhir pada pukul 14.30 WIB. Erna berharap bahwa beberapa fungsi excel ini akan dapat dimanfaatkan jika nanti para anggota komunitas bogor mengabdi bekerja di bidang yang memanfaatkan aplikasi microsoft excel.

About $T$

PPPM Nusa Mandiri