Home / Berita Terbaru / STMIK Nusa Mandiri Santuni 400 Yatim dan Dhuafa
Pelaksanaan santunan 400 anak yatim dan dhuafa di STMIK Nusa Mandiri

STMIK Nusa Mandiri Santuni 400 Yatim dan Dhuafa

STMIK Nusa Mandiri memberikan santunan kepada 400 anak yatim dan dhuafa. Santunan diserahkan pelaksanannya kepada setiap kampus STMIK Nusa Mandiri. Setiap kampus akan menyantuni sebanyak 100 anak yatim dan dhuafa.

Pemberian santunan dikemas dalam acara buka puasa bersama di ruang pertemuan STMIK Nusa Mandiri kampus Warungjati, Jalan Damai nomor  8, Margasatwa, Jakarta Selatan, Rabu (22/06/2016). Acara tersebut dihadiri oleh para pimpinan beserta jajaran, dosen, karyawan STMIK Nusa Mandiri, tokoh agama, tokoh masyarakat dan tokoh pemuda di sekitar kampus STMIK Nusa Mandiri.

Secara simbolis, Ketua STMIK Nusa Mandiri Dr  Mochamad Wahyudi MM MKom MPd menyerahkan santunan berupa uang saku, perlengkapan sekolah, dan makanan untuk berbuka puasa kepada 100 anak yatim dan dhuafa.

“Pemberian satunan anak yatim dan dhuafa ini merupakan acara rutin yang kami lakukan setiap bulan Ramadhan setiap tahunnya. Pada tahun 2016 ini, kami menyantuni sebanyak 400 anak yatim dan dhuafa. Pembagian santunan tersebut akan dikordinir dan dibagikan langsung pada setiap kampus STMIK Nusa Mandiri, yakni  di kampus Warungjati (Margasatwa, Jakarta Selatan), Kramat 18 (Kramat Raya, Jakarta Pusat),  Tangerang (Daan Mogot, Tangerang) dan Sukabumi (Sukakarya, Sukabumi),”  papar Wahyudi.

Menurut Wahyudi, acara santunan anak yatim dan dhuafa yang bertemakan ‘NUansa BerSAdekah MANfaatkan diRI dengan memberi’ ini merupakan sarana dalam upaya meningkatkan kualitas keimanan, serta menumbuhkan rasa kepedulian terhadap sesama yang membutuhkan.

Dalam kesempatan tersebut, Wahyudi juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada para donatur baik dari para dosen/karyawan STMIK Nusa Mandiri maupun para pengusaha/sponsor seperti air mineral Sanqua dan Lembaga Amil ZIS (Zakat, Infaq, dan Shodaqoh) PT Indosat, Tbk  yang telah mendukung terlaksananya kegiatan tersebut.

Kegiatan pemberian santunan tersebut diselingi pula dengan acara lomba hafalan juz ‘Amma antaranak yatim dan dhuafa, serta tausiyah singkat yang disampaikan oleh tokoh agama setempat.

 

 

Sumber: http://www.republika.co.id

About lppmnusamandiri