Home / Berita Terbaru / Cerdas Penggunaan Media Sosial Dalam Pergaulan Remaja Untuk Anggota Ikatan Pelajar Nahdatul Ulama (IPNU) Ciledug

Cerdas Penggunaan Media Sosial Dalam Pergaulan Remaja Untuk Anggota Ikatan Pelajar Nahdatul Ulama (IPNU) Ciledug

Jakarta- 13 Maret 2022 Pada saat pandemi seperti sekarang ini, penggunaan media sosial kian meningkat , melalui pemaparan penyuluhan mengenal teknologi terkini,  mengetahui dampak baik dan buruk sosial media, dan mengetahui secara lebih cerdas menyingkapi pergaulan kaula muda dengan menggunakan sosial media. Teknik yang digunakan dalam menyampaikan materi Pengabdian Masyarakat dalah menjelaskan materi dengan menggunakan alat bantu multimedia berupa laptop, modul penyuluhan, posttest dan pretest.

Gambar 1. Pengenalan Personil Pengabdian Masyarakat

            Bentuk kegiatan pengabdian masyarakat yang dilakukan adalah secara Hybrid yaitu secara tatap muka dan daring dengan menggunakan zoom meeting dan peserta yang akan menjadi peserta pengabdian masyarakat yaitu para remaja laki-laki dan perempuan yang tergabung dalam Ikatan Pelajar Nahdatul Ulama (IPNU) Ciledug sebanyak 20 orang.

            Kegiatan pengabdian masyarakat ini akan dilaksanakan pada hari Sabtu, 13 Maret 2022 yang berlokasi atau bertempat di Musholla Kobong Pena, Gg. Mekar Jaya, Paninggilan Utara, Ciledug Tangerang. Kegiatan ini dilakukan di tempat untuk memfasilitasi peserta dengan proyektor sehingga peserta bisa langsung mencobanya dengan perangkat masing-masing, serta mahasiswa yang siap membantu para peserta jika ada hal yang kurang dimengerti oleh peserta. Kegiatan dimulai dengan sambutan ketua panitia bapak Frieyadie, M.Kom.

Gambar 2. Pemaparan Materi Pengabdian Masyarakat

Kegiatan kemudian dilanjutkan pemaparan materi oleh Sri Hadianti, M.Kom. melalui aplikasi Zoom yang di-host dan dipandu oleh Tyas Setiyorini, M.Kom. Kegiatan ini dilaksanakan dengan tetap memperhatikan himbauan dari pemerintah dengan menerapkan protokol kesehatan diantaranya mengenakan masker, menjaga jarak dan melaksanakan pelatihan melalui Aplikasi Zoom. Dengan jumlah peserta sebanya 20 peserta.

Gambar 3. Foto Bersama

Kegiatan pelatihan ini berlangsung sangat dinamis, para peserta pun sangat antusias dalam mengikuti pelatihan ini. Banyak pertanyaan yang diajukan dari para peserta kepada para mahasiswa pembantu hingga selesai akhir waktu kegiatan ini. Besar harapan semoga kegiatan ini dapat bermanfaat.

About lppmnusamandiri